1. Apakah yang dimaksud dengan rekrutmen seleksi ?
Jawab : Rekrutmen Seleksi, adalah proses menghasilkan satu kelompok pelamar yang memenuhi syarat untuk pekerjaan-pekerjaan organisaional dan mengahasilkan orang-orang yang memiliki kualitas yang dibutuhkan untuk mengisis lowongan pekerjaan disebuah organiasasi.
Tantangan apa saja yang ada dalam Rekrutmen ?
Jawab : Rencana & Strategi SDM, Kebijakan manajemen & organisasi, Kondisi lingkungan, Kebiasaan perekrut, Persyaratan jabatan (dikaitkan dengan lingkup pekerjaan), Biaya, Insentif
3. Apa peranan departemen SDM dalam seleksi ?
Jawab : Bertanggung jawab mengumpulkan informasi rinci tentang pelamar dan mengatur jadwal waktu wawancara antara pelamar dan manajer lini
4. Dalam identifikasi kebutuhan perekrutan sebagian bagian dari perencanaan SDM, sejumlah keputusan perekrutan harus di ambil ! sebutkan beberapa keputusan perekrutan strategis yang paling penting ?
Jawab : Organisasional versus pengontrakan keluar, kepegawaian tetap versus fleksibel, dan pilihan sumber perekrutan : internal dan eksternal.
5. Apa saja yang termasuk dalam perekrutan eksternal?
Jawab : o Perekrutan di perguruan tinggi dan universitas
o Perekrutan di sekolah,
o Serikat pekerja,
o Agen pekerjaan dan perusahaan pencari pekerja
o Sumber kompetitif,.
o Sumber media, seperti surat kabar, majalah, televisi radio dan pengumuman yang telah digunakna secara luas.
o Bursa kerja dan acara khusus
6. Apakah kelemahan dari sumber internal ?
Jawab : Kelemahan Sumber Internal Menghambat Gagasan Baru, Dapat menimbulkan konflik bila penempatan salah, Karakter yang tidak baik akan tetap terbawa, Adanya kemungkinan promosi karyawan melebihi kapabilitas, dan Menghambat kreatifitas dan inovasi.
7. Sebutkan jenis - jenis ujian seleksi !
Jawab : ujian kemampuan kognitif, ujian inteligensia, ujian kemampuan motorik dan fisik, mengukur kepribadian dan minat dan ujian berbasis web.
8. Sebutkan 4 tingkatan dalam perekrutan strategi seleksi ?
Jawab : Perencanaan sumber daya manusia, tanggung jawab organisasional, keputusan perekrutan strategis, dan metode perekrutan.
9. Apa yang dimaksud dengan eksternal source ?
Jawab : Rekrutmen tenaga kerja dengan menggunakan sumber dari luar (external source) dengan tujuan : Memperoleh gagasan/idea baru yang konstruktif , dan Untuk mencegah timbulnya persaingan yang bersifat negatif
10.Sebutkan Proses Seleksi !
Jawab : mengevaluasi tuntutan jabatan dan kebutuhan organisasi untuk menetapkan kriteria, menyimpulkan tipe orang yang dibutuhkan untuk dasar penentuan predictor yang layak digunakan, mendesain metode atau proses yang memungkinkan kedua pihak (pelamar dan organisasi) bertukar informasi yang terkait dengan pekerjaan yang ditawarkan, membuat sintesa informasi yang berhasil dikumpulkan dan membuat keputusan seleksi
Seleksi Sumber Daya Manusia
BalasHapus